Organisasi Pelaku Kuliner Sidoarjo dan Sekitarnya, Gelar Halal bihalal dan Arisan

by -188 Views

Sidoarjo,- Sekitar 250 Orang lebih yang berprofesi sebagai juru masak/Chef, menghadiri acara Halal bihalal dan Arisan Seduluran Area Sidoarjo Sekitarnya (ASSAS) yang digelar di Jala cafe ,Jl. Kav. DPR III No.8, Nggrekmas, Pagerwojo, Kec. Buduran, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur,Selasa malam (30/4/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai organisasi pelaku kuliner ,
Seperti Asosiation Chinese Chef Surabaya ( ACCS), Indonesian Chef Association (ICA), Perkumpulan Chef Profesional Indonesia (PCPI) , dan beberapa komunitas Chef/pelaku kuliner lainya.

Nito Suryadi Pencetus acara halal bihalal sekaligus tim kreatif acara ASSAS, berharap kegiatan yang diselenggarakan setiap Tahun tersebut agar bisa terus dilaksanakan,sebagai bentuk kerukunan dan pemersatu sesama anggota pelaku kuliner/Chef.

“Sebelum wabah Covid kita pernah mengadakan acara Halal bihalal Akbar yang dihadiri sekitar seribu orang lebih,yang kesemuanya pelaku kuliner/Chef,kebetulan saya juga yang menjadi ketua panitianya” Ujar Nito

” Beberapa kali saya menjadi ketua panitia acara Halal bihalal ,saya mencoba Mengkader dan mendorong kepada generasi muda untuk meneruskan dan mengambil peran dalam kegiatan positif ini,agar sesama pelaku kuliner/Chef senantiasa menjaga silaturahmi,saling mengenal dan guyup rukun” Pungkas Nito.

Ditempat dan waktu yang sama, Bambang ketua Perkumpulan Chef Profesional Indonesia (PCPI) mengatakan, pihaknya mendorong agar semua pelaku kuliner/Chef terus meningkatkan Skill memasaknya.Agar Chef dan pelaku kuliner lainya mendapat predikat profesional.

“Untuk meningkatkan mutu dan kualitas keahlian memasak pelaku kuliner/Chef,kami mengajukan program 100 (seratus) chef profesional kepada Kementerian Pariwisata, dimana bentuk program tersebut adalah edukasi dan sertifikasi profesi Chef melalui Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP),agar keahlian profesi kita mendapat pengakuan dari Negara” kata Bambang

“Harapan saya pihak Kementrian Pariwisata membantu agar program kita bisa terealisasi.dan semoga kerukunan dan rasa persaudaraan antara pelaku kuliner/Chef bisa terjaga selamanya” Pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.