Gempur Rokok Ilegal

by -3971 Views

Sidoarjo : Dinas Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Pemkab Sidoarjo mengelar acara sosialisasi pemberantasan rokok ilegal di balai desa Suko Rabo ( 3/6/21 ). Acara yang dihadiri dinas terkait mulai Kominfo, bea cukai dan satpol PP tampak direspon positif warga desa setempat.

Kusdianto SH MH, Kabid pengelolaan informasi dan komunikasi publik dinas Kominfo Sidoarjo mengatakan, acara sosialisai merupakan program prioritas dalam mendukung kesehatan nasional dari anggaran dana bagi hasil cukai tembakau ( DBHTHC ),

Menurutnya, sosialisasi ini sangat penting dilakukan untuk memberikan pemahaman dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan dampak serta pentingnya membeli rokok dengan pita asli/legal. Dengan selektifnya masyarakat dalam membeli rokok harapannya masyarakat berkontribusi langsung dalam pembangunan negeri ini khususnya penerimaan pajak cukai.

Menurutnya, Rokok nantinya juga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam bentuk kesehatan, sosial, pendidikan dan lain sebagainya.

Sementara diacara sosialisasi sesi pertanyaan, salah satu peserta mengajukan pertanyaan kepada Nara sumber pembicara mengatakan, dirinya mengetahui langsung pembeli atau pemakai rokok ilegal namun karena tetangga dia tak berani menegur apalagi melaporkannya. “Bagaimana cara menyelesaikannya,” tanya wanita berkaca mata minus

Yulafreean pemeriksa bea dan cukai pertama sidoarjo menanggapi pertanyaan peserta mengatakan pihaknya tidak segan-segan mengingatkan kepada masyarakat agar tidak membeli rokok ilegal caranya dengan bersosialisasi. Meski mengetahui ada peredaran rokok ilegal di masyarakat pihaknya tidak langsung melakukan penindakan melainkan tindakan persuasif yakni mengingatkan serta memberikan pemahaman tentang cukai rokok salah satunya dengan bersosialisasi. ( Adv ).

No More Posts Available.

No more pages to load.