Aplikasi Delta Siap,  Memudahkan Masyarakat  Laporkan Kejadian, Polisi Cepat dan Tanggap Merespon

by -382 Views

Sidoarjo Progressnewsjatim.com
Predikat Zona Integritas Polresta Sidoarjo, sebagai Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) serta Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), tentu terus memacu dengan perbaikan pelayanan publik yang lebih baik.

Salah satunya adalah melalui inovasi publik berbasis online. Di era digitalisasi seperti sekarang, kecepatan dan kemudahan berbagi informasi sangat dibutuhkan masyarakat. Membaca hal ini, Polresta Sidoarjo menghadirkan aplikasi Delta Siap.

Melalui aplikasi Delta Siap, warga Sidoarjo secara cepat dan mudah dapat melaporkan peristiwa tak terduga langsung dari lokasi kejadian ke Polresta Sidoarjo.

Berbagai kejadian gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Sidoarjo dapat langsung dilaporkan masyarakat. Dan, segera Polisi Sidoarjo dengan cepat merespon. “Kami pun melibatkan instansi-instansi terkait lainnya dalam aplikasi Delta Siap. Ada warga yang butuh bantuan ambulan pun kami sudah bersinergi dengan pihak rumah sakit atau puskesmas terdekat dari lokasi pelapor,” kata Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho.

Di aplikasi Delta Siap, masyarakat akan mendapatkan update terkait siapa petugas yang menerima laporan dan jaraknya dengan TKP berapa jauh. Terkait penanganan awal yang dilakukan oleh petugas di TKP dan juga penanganan akhir di TKP.

“Di sini masyarakat sebagai pelapor diwajibkan dalam memberikan penilaian dan komentar terhadap kinerja anggota kepolisaan yang ada di TKP, hal ini dimaksudkan agar dapat menjadi koreksi supaya ke depannya layanan kepolisan menjadi lebih baik lagi,” jelas mantan Sekpri Kapolri Jenderal M. Tito Karnavian ini.

Karenanya Kapolresta Sidoarjo berharap, semakin banyak warga yang mengunduh aplikasi Delta Siap via Playstore. Agar terjalin komunikasi dua arah yang efektif. Masyarakat dengan mudahnya melapor, polisi pun cepat dan tanggap merespon” Tegas-nya………(Ali)

No More Posts Available.

No more pages to load.